Satu Pegawai Rutan Surakarta, Ikuti Pelantikan PNS di Kanwil Kemenkumham Jateng

    Satu Pegawai Rutan Surakarta, Ikuti Pelantikan PNS di Kanwil Kemenkumham Jateng

    Surakarta - Bertempat di Aula Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah, 1 Pegawai Rutan Kelas I Surakarta turut serta dalam acara Pelantikan Pejabat Fungsional dan Pengambilan Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan Kewarganegaraan di jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Jawa Tengah.

    Pegawai yang dilantik menjadi PNS tersebut ialah Yuliana Novitasari yang merupakan PNS dari perguruan tinggi kedinasan POLTEKIP angkatan 53. 

    Dalam sambutan yang disampaikan oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah, bapak Tejo Harwanto, menggarisbawahi pentingnya peran PNS dalam mewujudkan pelayanan publik yang berkualitas. Acara ini menjadi momentum berharga untuk memperkuat komitmen dan integritas para PNS dalam menjalankan tugasnya.

    “PNS adalah tulang punggung pelayanan publik, dan hari ini, kita merayakan peningkatan kapasitas dan komitmen mereka untuk mewujudkan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat." ungkap Tejo dalam sambutannya.

    Kevin Guntur

    Kevin Guntur

    Artikel Sebelumnya

    Hadiri Perayaan Natal di Rutan Surakarta,...

    Artikel Berikutnya

    Resmi Dilantik PNS, 1 Pegawai Rutan Surakarta...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 

    Ikuti Kami